Ada Metaverse dan Influencer Jadi Tren di 2022

Seiring pergantian tahun, tren digital marketing pun mengalami perubahan. Terlebih adanya inovasi dan kecanggihan baru di dunia digital, contohnya yang baru-baru ini populer adalah Metaverse.

Diprediksi, Metaverse akan menjadi salah satu dari tren digital marketing 2022. Sebenarnya, orang pertama yang terkenal telah menciptakan istilah metaverse adalah Neal Stephenson

Ia menyebutkan istilah tersebut pada novelnya di tahun 1992 yang berjudul Snow Crash. Istilah metaverse merujuk pada dunia virtual 3D yang dihuni oleh avatar orang sungguhan.

Istilah ini tidak memiliki definisi yang bisa diterima secara universal. Anggap saja metaverse adalah internet yang diberikan dalam bentuk 3D.

Zuckerberg menggambarkan metaverse sebagai lingkungan virtual yang bisa Anda masuki, alih-alih hanya melihat layar.

Jika dipersingkat, ini adalah dunia komunitas virtual tanpa akhir yang saling terhubung. Di mana, orang-orang dapat bekerja, bertemu, bermain dengan menggunakan headset realitas virtual, kacamata augmented reality, aplikasi smartphone dan atau perangkat lainnya.

Alhasil, para digital marketer pun harus menyesuaikan strategi pemasarannya sesuai dengan perkembangan tren.

Mulai menggunakan Metaverse

Pebisnis dan orang yang bekerja di bidang pemasaran wajib mulai menggunakan Metaverse. Mereka harus mulai memahami dunia virtual dan apa saja peran yang bisa dilakukan di dalamnya.

Mereka juga perlu mempertimbangkan bagaimana mengintegrasikan realitas virtual dengan pengalaman fisik.

Dengan begitu, pelanggan bisa mendapatkan lebih banyak pilihan di mana mereka bisa merasakan pengalaman menggunakan sebuah brand.

Menggunakan jasa influencer

Tren pemasaran digital dengan menggunakan jasa influencer ternyata masih akan jadi teknik umum di tahun 2022.

Akan tetapi tentunya pebisnis perlu memilih influencer yang tepat agar benar-benar dapat menarik pelanggan membeli produk.

Video adalah alat pemasaran yang efektif

Tren digital marketing 2022 tidak bisa dipisahkan dari konten video jika ingin memasarkan produk secara lebih efektif.

Video dianggap telah menjadi cara strategis untuk menjangkau pelanggan di media sosial, mulai dari Instagram hingga TikTok.

Alih-alih keterangan dalam deskripsi, pengguna media sosial lebih suka melihat konten foto maupun video.

Dalam hal ini, video lebih bisa mendeskripsikan banyak hal ketimbang sekadar foto atau gambar.

Anda dapat menghubungi Citra Mandiri Kreatif yang telah memiliki pengalaman mengadakan berbagai event-event besar di seluruh Indonesia.

Ciptakan momen menarik di awal tahun 2022 sambil mempersiapkan tim hebat untuk kemajuan Perusahaan. Semoga pandemi segera berakhir dan Kita dapat mengadakan acara secara ofline

Bagikan:

Get Our Newest Article Weekly

Dengan berlangganan, berarti Anda menyetujui kebijakan privasi, syarat dan ketentuan kami.