Optimalisasi Website Di era Digitalisasi

Kehadiran kecerdasan buatan (Artificial Intelligence), komputasi awan (cloud computing), dan kata kunci utamanya adalah: “digitalisasi”. Salah satu wadah yang sering digunakan oleh berbagai instansi, organisasi, atau individu untuk mendigitalisasi berbagai hal adalah website. Lantas, apa itu revolusi industri 4.0 sampai harus melakukan optimalisasu website di era digitalisasi ini.

Industri 4.0

Saat ini kita sering mendengar istilah “Revolusi Industri 4.0”. Tapi, apakah kamu sudah tau apa itu industri 4.0? Industri 4.0 adalah perkembangan teknologi industri yang sudah merambah ke dunia digital, bahkan pertukaran informasi hingga perdagangan kini bisa dilakukan secara digital melalui sambungan internet.

Sederhananya, “digitalisasi” adalah kata kunci utama revolusi industri 4.0. Mulai dari digitalisasi produk dan jasa, digitalisasi jaringan, dan digitalisasi model bisnis hingga akses dengan pelanggan.

Di samping itu, sebagian besar aktivitas manusia juga akan melibatkan hal-hal berbau digital, misalnya memesan makanan, membeli tiket, kemesan kamar hotel, atau berobat melalui aplikasi, termasuk dalam berbisnis.

Apalagi, setelah menghadapi pandemi COVID-19 yang mulai merebak di Indonesia sejak awal Maret 2020, hampir semua sektor bisnis terkena dampaknya. Terlebih lagi, bisnis kecil yang hanya dilakukan secara konvensional sebagian besar mengalami kerugian yang tak sedikit.

Alhasil, jerih payah membangun bisnis selama ini harus runtuh ditelan wabah. Tapi tenang, justru inilah waktunya kamu meraih sukses dari rumah yang dimulai dari mengetahui manfaat website di era revolusi industri 4.0 agar dapat memaksimalkan teknologi yang ada untuk mengembangkan website.

Manfaat Website di Era Revolusi Industri 4.0

Salah satu media yang dapat kamu andalkan untuk menyesuaikan diri dengan era industri 4.0 adalah website. Entah kamu seorang mahasiswa, marketer, pengurus organisasi, apalagi pemilik bisnis, website adalah hal penting buatmu. Berikut ini adalah ulasan mengenai beberapa manfaat yang bisa kamu dapatkan jika menggunakan website.

Meningkatkan kredibilitas

Kredibilitas tidak hanya berlaku di dunia profesional saja. Namun kamu juga memerlukan kredibilitas untuk menjangkau lebih banyak target, sesuai tujuanmu. Misalnya, jika kamu adalah pemilik bisnis pemula, website berguna untuk meyakinkan calon pelangganmu untuk membeli produkmu.

Di sisi lain, jika kamu adalah seorang mahasiswa, website bisa kamu gunakan untuk membangun citra diri di mata orang lain, termasuk perekrut tenaga kerja (recruiters).

Memperkenalkan brand sekaligus sarana publikasi resmi

Salah satu tujuan utama membuat website adalah agar orang lain mendapatkan awareness mengenai keberadaanmu di internet. Terlebih lagi jika kamu mengandalkan website untuk berjualan, tentunya kamu ingin target pasar mengetahui keberadaan brand anda.

Selain itu, kamu juga bisa memanfaatkan website komunitas atau organisasi non profit untuk menyiarkan berita, informasi, atau kabar terkait fenomena atau isu yang ingin kamu suarakan. Jika kamu sedang menjalankan project non profit untuk membantu korban yang terkena dampak pandemi COVID-19

Katalog penjualan produk atau jasa

Manfaat ini penting bagi kamu yang menggunakan website untuk berjualan. Selain mempromosikan produk atau membangun brand image, kamu juga bisa memudahkan calon pembeli jika mereka bisa melakukan pembelian melalui website.

Jangan lupa untuk memajang produkmu dan memanfaatkan website sebagai katalog. Tak hanya pengunjung, kamu juga diuntungkan dengan sistem penjualan yang dapat dilakukan selama 24 jam. Akan lebih baik lagi jika kamu dapat melakukan pengiriman jarak jauh karena anda dapat menjangkau calon pembeli dengan cakupan yang lebih luas.

Bentuk Nyata portfolio

Tak hanya sebagai sarana promosi diri, website juga bisa anda manfaatkan untuk menaruh hasil karya atau portfolio. Buatlah desain website yang enak dilihat agar website-mu terasa seperti galeri online.

Manfaat website yang satu ini cocok jika kamu suka menulis atau membagikan pendapatmu mengenai sesuatu. Tidak menutup kemungkinan, blog pribadi, atau bahkan media online.

Sebagai langkah awal, anda bisa menentukan topik utama website dan bagi menjadi beberapa rubrik utama.

Media belajar online

Ini adalah salah satu manfaat website yang sekaligus bermanfaat untuk mengembangkan pengetahuan orang lain. Anda bisa menyediakan kelas-kelas online untuk para pengunjung website.

Selain menjadi manfaat langsung bagi orang lain, kamu juga bisa mendapatkan uang dari website dengan mengaktifkan sistem keanggotaan (membership).

Memangkas pengeluaran dan mengurangi jejak karbon

Mengingat saat ini hampir segala hal sudah terdigitalisasi, anda tidak wajib mempunyai toko fisik ketika memulai sebuah bisnis. Jika memanfaatkan website, kamu bisa memangkas pengeluaran untuk sewa tempat, ongkos perjalanan, sampai biaya listrik bulanan. Semuanya bisa kamu lakukan dari rumah.

Tips Memaksimalkan Manfaat Website

Setelah mengetahui apa saja keuntungan atau manfaat website di era revolusi 4.0, inilah saatnya kita mulai bergerak dengan memahami apa saja yang perlu kamu lakukan untuk memaksimalkan manfaat yang kamu peroleh dari website.

Pastikan memilih hosting yang terpercaya

Ibarat rumah, hosting adalah “tanah” yang kamu perlukan untuk membangun rumah (website). Jika hosting-mu tak dapat diandalkan, tentunya website juga jadi bermasalah?

Lengkapi informasi di website supaya pengunjung mengenal siapa anda atau brand anda. Pengunjung website-mu tidak akan mendapatkan cukup awareness jika kita tidak menampilkan cukup informasi terkait produk atau informasi yang kamu tawarkan.

Beberapa informasi penting yang wajib kamu tambahkan setidaknya dapat menjawab pertanyaan 5W+1H (what, who, when, where, why, dan how) terkait identitas website.

Optimasi website

Optimasi website dari segi kecepatan dan keamanan juga penting. website yang teroptimasi juga dapat memberikan kenyamanan bagi para pengguna internet yang mengunjungi website-mu.

Salah satu hal terpenting adalah menyesuaikan tampilan website-mu dengan perangkat selain komputer, seperti tablet atau handphone.

Pelajari dasar-dasar digital marketing

Jika tujuan website anda adalah untuk promosi, baik mempromosikan diri sendiri atau bisnis, anda perlu memahami dasar-dasar digital marketing. Ada beberapa tools yang sebaiknya di gunakan ketika mengelola website, yaitu Google Analytics, Google atau Facebook ads jika ingin sekaligus mengiklankan website, tools SEO seperti SEMRush, Ubersuggest, atau tools lain yang bisa kamu lihat dari tayangan 

Pastikan konten berkualitas dan bermanfaat bagi target Audien

Selain dasar-dasar digital marketing, anda juga perlu memahami teknik dasar penulisan konten. Pastikan konten yang dibuat berkualitas dan sesuai dengan target audien.

Bagikan:

Get Our Newest Article Weekly

Dengan berlangganan, berarti Anda menyetujui kebijakan privasi, syarat dan ketentuan kami.