Tips Membuka Bisnis Pasca Pandemi Covid-19

Pandemi COVID-19 memberikan efek yang signifikan bagi hampir semua lini di kehidupan. Yang paling terasa adalah di sektor ekonomi, kini tercatat 96,5% perusahaan di Indonesia terdampak COVID-19. Bahkan ada banyak sekali bisnis yang tidak dapat bertahan dan akhirnya tumbang selama masa pandemi. Untuk itu, diperlukan adanya inovasi dan penyesuaian bisnis atas kondisi saat ini. 

Adaptasi kebiasaan baru saat ini menjadi waktu yang tepat untuk membangun kembali bisnis secara online. Sebelum itu pasti tersirat pertanyaan, bagaimana cara membuka kembali bisnis pasca pandemi? Arahmata Digital Agency akan memberikan tips membuka bisnis setelah pandemi di artikel ini. Sebelumnya, mari kita bandingkan terlebih dahulu antara kondisi bisnis offline dan online saat ini. 

Bisnis Pasca Pandemi: Offline vs Online

Di tahapan ini, Arahmata Digital Agency akan membantu Anda untuk membandingkan mana yang lebih unggul antara bisnis offline dan online. Jika Anda ingin membuka bisnis kembali secara offline, hal pertama yang harus diperhitungkan yaitu tingkat risiko. 

Saat ini kemungkinan besar banyak persiapan yang harus dilaksanakan. Hal itu untuk memastikan bisnis Anda berjalan sesuai protokol keamanan agar tidak adanya penyebaran virus. Berikut hal-hal yang harus diperhatikan dalam membuka kembali bisnis offline :

  • Pastikan untuk menyediakan hand-sanitizer.
  • Memastikan & memberikan perlindungan lebih dengan masker untuk para staf.
  • Membeli partisi plastik dan harus selalu membersihkan secara rutin. 
  • Meluangkan waktu untuk menyemprotkan disinfektan ke tempat yang sering disentuh pelanggan.
  • Mengurangi jam kerja untuk aktivitas sterilisasi, sehingga tidak jarang juga mengurangi produktivitas.
  • Situasi pasca COVID-19 seperti ini, dapat Anda bayangkan betapa rumitnya sistem operasional yang harus dijalani. Belum lagi Anda harus menghadapi kenyataan bahwa masih banyak orang yang memiliki ketakutan untuk beraktivitas di luar rumah selain bekerja. 
  • Terlalu banyak yang harus Anda keluarkan, tetapi tidak sebanding dengan apa yang akan Anda dapatkan.

Bagaimana menurut Anda langkah-langkah di atas menambah beban finansial dan pekerjaan menjadi tidak optimal? Jika iya, itu berarti sudah saatnya harus merambah ke bisnis online. Ada beberapa kelebihan yang dapat dirasakan, seperti: 

  • Mengurangi terjadinya kontak antara staf dan pelanggan. 
  • Biaya yang relatif terjangkau, jika dibandingkan dengan biaya sanitasi dan sterilisasi yang harus setiap hari dikeluarkan.
  • Dapat disesuaikan dengan kebutuhan bisnis.
  • Proses promosi lebih mudah dan menjangkau lebih banyak orang.
  • Lebih terstruktur dan terorganisir dengan baik.
  • Jam kerja menjadi fleksibel dan bisnis dapat berjalan tanpa menunggu waktu.
  • Dari poin-poin di atas, Anda dapat melihat mana yang lebih efektif dan efisien untuk bisnis Anda. Tentu saja, setelah mempertimbangkan berbagai aspek seperti keamanan, tingkat risiko, ongkos operasional, dan lain sebagainya, bisnis online lebih menjanjikan. Itu karena Anda dapat mengatur semua hal yang bisnis Anda butuhkan tanpa khawatir mengenai risiko yang berlebihan. 

Alasan kuat kenapa Bisnis Anda Wajib Go Online?

Anda mungkin sudah mendapatkan gambaran bagaimana tips membuka bisnis setelah pandemi. Apalagi setelah Anda membandingkan jalannya bisnis offline maupun online. Dilihat dari berbagai sisi, tentunya bisnis online lebih menjanjikan daripada offline. Sebelum lanjut ke bagian tips membuka bisnis setelah pandemi berbasis online, mari kita bahas lebih dulu beberapa alasan mengapa bisnis online lebih menguntungkan.  

Sasaran Utama, tingginya pengguna internet di Indonesia

Pada Januari 2020, pengguna internet di Indonesia mencapai angka 64% atau setara 175,4 juta dari total 272,1 juta penduduk. Bayangkan jika bisnis Anda dikenal lebih dari setengah total penduduk di Indonesia, seberapa besar pangsa pasar yang Anda dapatkan? 

Silakan bandingkan dengan bisnis offline yang mungkin saja hanya menjangkau daerah sekitar bisnis Anda. Dengan memanfaatkan internet, otomatis Anda juga mendapat benefit untuk mengoptimalkan bisnis dengan menjangkau banyak orang dalam waktu yang bersamaan.

Sangat Fleksibel

Bisnis berbasis online digunakan dan dioperasikan dengan mudah oleh siapapun, kapanpun, dan dimanapun. Proses promosi juga dapat dilakukan lebih luas hingga lintas daerah, kota. Hanya dengan koneksi internet Anda dapat terhubung dengan calon pelanggan tanpa keluar rumah. Tentunya, Anda dapat tetap berbisnis tanpa terbatas cuaca atau kondisi sekitar. 

Branding secara praktis dan profesional

Alasan mengapa harus go online selanjutnya adalah branding lebih mudah. Branding adalah usaha untuk membangun brand, seperti visi, misi, karakter, logo dan lain sebagainya. Jika bisnis Anda go online, Anda tentu lebih leluasa menggunakan media seperti foto, video, endorse influencer, testimonial, dan iklan. 

Itu semua membuat produk Anda dapat dikenal dan diingat dengan mudah. Apalagi jika Anda melakukan branding secara konsisten di semua platform online. Hal yang sama juga ikut membangun kepercayaan calon pelanggan sekaligus jadi kesempatan terbesar untuk menguatkan posisi dalam industri yang Anda tekuni. 

Biaya lebih murah

Mulai dari tahap persiapan, operasional, hingga tahap pemeliharaan, bisnis online jauh lebih unggul dibanding offline. Jika bisnis berbasis offline memerlukan gedung atau tempat usaha (yang harganya kian melambung), maka yang diperlukan bisnis online hanya layanan web hosting, domain, dan CMS. 

Semua kebutuhan Anda untuk membuka bisnis online dalam bentuk website, bisa Anda dapatkan di Niagahoster. Niagahoster sebagai layanan web hosting, memberikan pelayanan dengan harga bersaing dan fitur terlengkap. Anda dapat mengembangkan website bisnis Anda sekaligus membangun kemajuan bisnis tanpa menguras terlalu banyak biaya.

Risiko minim & keuntungan bisa lebih optimal

Bisnis offline yang memerlukan sewa tempat usaha, operasional dengan sarana dan prasarana yang tidak sedikit, keamanan fisik, dan risiko kesehatan yang tinggi. Sedangkan bisnis online, hampir tidak memerlukan hal yang berisiko tersebut. Terhubung dengan internet dan bermodalkan komputer, Anda akan mendapatkan manfaat yang maksimal. 

Jadi tunggu apalagi? Nantikan terus update artikel dari Arahmata Digital Agency Profesional Jakarta, artikel yang pastinya bermanfaat dan dapat diimplementasikan diera digitalisasi seperti saat ini.Selain update artikel Arahmata Digital Agency Profesional Jakarta juga rutin melakukan upload pada akun youtube silahkan klik disini untuk membuka link channel youtube Arahmata Digital Agency Profesional Jakarta.

Bagikan:

Get Our Newest Article Weekly

Dengan berlangganan, berarti Anda menyetujui kebijakan privasi, syarat dan ketentuan kami.