Optimalisasi Strategi Personalized Marketing Untuk Kemajuan Bisnis 

Sudah berusaha optimal di sisi digital marketing, namun pendapatan outlate atau bisnis online masih belum maksimal? Coba gunakan strategi mix antara digital marketing dengan strategi Personalized Marketing. 

Sebelum beranjak lebih jauh, pastinya Sobat Arahmata mempertanyakan apa arti serta maksud dari Personalized Marketing?

Yuk kenalan terlebih dahulu dengan istilah Personalized Marketing. 

Apa sih maksud dari Personalized Marketing?

Personalized marketing adalah upaya untuk memberikan konten pemasaran yang sesuai dengan target konsumen Sobat Arahmata. 

Tujuannya, agar Sobat Arahmata bisa membangun komunikasi secara personal dengan konsumen dengan pesan yang relevan dengan kebutuhan mereka. 

Melalui cara pemasaran tersebut, Sobat akan lebih mudah mendorong konsumen untuk tidak hanya melakukan transaksi, tetapi juga menjadi pelanggan tetap.

Cara melakukan personalized marketing adalah dengan menggunakan tools analytics untuk mengumpulkan data yang menggambarkan karakteristik konsumen. 

Contoh datanya termasuk minat, lokasi, dan produk brand Sobat Arahmata yang konsumen beli. 

Data itu kemudian bisa Sobat manfaatkan untuk membuat kategori atau segmen konsumen. 

Dengan begitu, Sobat dapat merencanakan email newsletter, iklan.

Serta konten lain berisi penawaran yang tepat untuk masing-masing segmen.

Contoh personalized marketing adalah mengirimkan email untuk merekomendasikan beberapa produk yang berkaitan dengan barang yang baru saja konsumen beli di toko online Sobat.

Misalnya, printer limited edition bagi konsumen yang membeli mesin fotocopy type tertentu. 

Langkah tersebut selain mendorong pembeli untuk bersedia bertransaksi lagi, juga akan memberikan kesan bahwa Sobat Arahmata memahami kebutuhan konsumen.

Tentunya, tujuan personalisasi dalam pemasaran tidak hanya itu.

Mari simak tujuan personalized marketing lainnya di bawah ini.

Mengoptimalkan Pengalaman Konsumen 

Memenangkan hati konsumen merupakan hal penting dalam keberlangsungan bisnis, apabila konsumen percaya terhadap brand Sobat Arahmata maka tidak menutup kemungkinan Ia akan loyal terhadap produk-produk yang di tawarkan brand.

Tujuan utama dari personalized marketing ialah membangun rasa percaya melalui optimalisasi pengalaman konsumen lewat konten pemasaran yang sesuai dengan kebutuhan konsumen tersebut. 

Mendatangkan Pelanggan Tetap

Sejujurnya biaya untuk menggaet pelanggan atau konsumen baru itu sangat mahal, berkali-kali lipat, di bandingkan mempertahankan konsumen yang sudah tetap dan loyal. 

Oleh karena itu, Personalized Marketing hadir untuk memahami kebutuhan konsumen.

Setidaknya Sobat bisa menunjukkan kepada konsumen bahwa Sobat memahami apa yang di butuhkan oleh konsumen tersebut.

Meningkatkan Pendapatan Bisnis 

Berdasarkan sebuah penelitian, 80% konsumen lebih tertarik untuk membeli produk atau memakai layanan dari brand yang menerapkan personalisasi dalam metode pemasarannya. 

Oleh karena itu, return on invesment akan menjadi lebih banyak jika Sobat Arahmata menerapkan metode Personalized Marketing dalam pemasaran

Adapun langkah untuk menerapkan Personalized Marketing, sebagai berikut :

Lakukan pengumpulan data

Siapkan tools untuk menganalisa kebiasaan konsumen.

Kemudian lakukan segmentasi konsumen & tentukan sarana pemasaran yang tepat. 

Jika Sobat Arahmata memiliki bisnis ber-lokasi di Jakarta dan bersedia di liput oleh Arahmata dan bisnis dapat tampil pada laman Matapreneur silahkan kontak via WhatsApp 081280129656 atau DM ke instagram @Arahmata.digital

Bagikan:

Get Our Newest Article Weekly

Dengan berlangganan, berarti Anda menyetujui kebijakan privasi, syarat dan ketentuan kami.